Bumi Perkemahan Pramuka Sibolangit lapangannya berbukit – bukit terletak
di kaki Gunung Sibayak dengan udara yang sejuk dengan ketinggian 864
meter diatas permukaan laut. Jarak Medan ke Bumi Perkemahan Pramuka
Sibolangit + 45 km ( Medan – Brastagi + 60 KM ) Dalam areal Bumi
Perkemahan terdapat banyak sungai kecil yang airnya jernih dan curah
hujan cukup tinggi.
didalam hutan ini masih banyak tempat-tempat yang indah dan dapat kita temui, salah satu nya air terjun dua warna. Selain itu, keberadaan air terjun ini juga tersembunyi di dalam hutan
hujan tropis di tengah hutan Sibayak I dan Sibayak II dengan ketinggian
1475 meter dari permukaan laut. Pada kawasan ini terdapat 4 air terjun,
yakni 2 air terjun utama dan 2 air terjun kecil. Tinggi air terjun utama
sekitar 50 meter dan air terjun kedua sekitar 20 meter. Ada beberapa
hal yang perlu kita persiapkan sebelum menuju air terjun tersebut kita
harus mempersiapkan peralatan hiking seperti sepatu atau sandal gunung,
tas ransel untuk membawa perlengkapan baju pengganti, handuk, air minum,
bekal makan siang, makanan ringan dan kamera.
Ada baiknya kita berangkat dari Medan pada subuh hari sehingga ketika
sampai di lokasi air terjun tersebut tidak kesiangan dan masih sempat
berenang sambil merasakan dinginnya air terjun dua warna tersebut.
ini ada beberapa photo yang kami masukan..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar